Ketika melakukan optimasi SEO, tentu Anda akan melihat bagaimana meta description menjadi salah satu poin penting. Ini merupakan elemen HTML yang merangkum konten halaman web secara singkat.
Deskripsi singkat ini muncul di halaman hasil mesin pencari search engine results page (SERP) di bawah judul halaman dan URL.
Ini dapat memengaruhi click-through rate (CTR). Artinya, salah satu tag HTML ini dapat memengaruhi apakah pengguna memutuskan untuk mengunjungi halaman Anda atau sebaliknya.
Jika lebih banyak orang mengklik artikel yang Anda sediakan berdasarkan meta description yang ditampilkan, Google menganggap web Anda memberikan hasil yang baik berdasarkan posisi. Pada akhirnya, peringkat situs Anda akan meningkatkan di hasil pencarian Google.
Kali ini, RadVoice Indonesia akan mengulas teknik atau cara membuat meta description SEO-friendly yang menarik.
Cara Membuat Meta Description SEO-Friendly
Berikut adalah beberapa poin penting dari cara membuat meta description SEO-friendly seperti dikutip dari Yoast.
1. Perhatikan Jumlah Karakter

Dalam membuat meta description SEO-friendly, tidak ada jumlah karakter maksimum SEO yang pasti. Namun, beberapa plugin SEO menyediakan kolom dengan sekitar 120-156 karakter.
Ini tergantung pesan yang ingin Anda sampaikan. Anda harus mengambil sudut pandang yang cukup mewakili keseluruhan isi, tetapi pesan juga harus pendek dan tajam.
2. Tambahkan Deskripsi Singkat
Jika Anda memiliki produk atau jasa yang ditujukan untuk para pelanggan tertentu, maka ada baiknya Anda berfokus pada deskripsi singkat atau spesifikasi teknis. Misalnya, Anda bisa mencantumkan, kandungan, harga, pabrikan, atau hal penting lainnya.
Jika pengunjung secara khusus mencari produk atau jasa tersebut, kemungkinan besar Anda tidak perlu meyakinkan mereka. Apa yang mereka cari sudah Anda sebutkan, meskipun hanya dalam beberapa kata yang mewakili. Pastikan juga deskripsi ini unik.
3. Sesuai dengan Konten

Ini adalah salah satu hal penting dalam membuat meta description SEO-friendly. Google akan mengetahui apakah Anda menggunakan meta description yang relevan dengan isi konten atau tidak. Google bisa memberikan hukuman jika Anda menyesatkan pembaca.
Tidak hanya itu, ini juga bisa meningkatkan bounce rate dan berujung menurunkan kepercayaan orang terhadap situs Anda.
4. Sertakan Keyword
Jika kata kunci pencarian cocok dengan bagian teks dalam meta description, Google akan lebih menggunakannya dan menyorotnya di hasil pencarian. Ini akan lebih mengundang pembaca mampir ke tautan situs Anda.
Kesimpulan
Meta description SEO-friendly tidak berdampak terhadap peringkat secara langsung. Akan tetapi, elemen ini bisa mendorong pengguna untuk membaca artikel Anda.
Berikut adalah beberapa cara membuat meta description yang tepat.
- Perhatikan jumlah karakter
- Tambahkan deskripsi singkat
- Sesuai dengan konten
- Sertakan keyword
Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan sebagai bagian dari optimasi SEO. Selamat mencoba!
RadVoice Indonesia dapat membantu Anda menulis dan mempublikasikan blog perusahaan Anda. Berbekal pendekatan bercerita dan standar konten yang tinggi, RadVoice Indonesia akan bekerja sama dengan Anda untuk menulis artikel yang edukatif dan membuat brand Anda semakin menonjol.
Jadwalkan konsultasi online dengan RadVoice Indonesia di sini. 100% gratis, tanpa komitmen.